Bersama Palestina: Perjuangan yang Tak Boleh Padam

Rektor UIN SMH Banten
Dunia kembali diguncang oleh kezaliman yang terus menimpa saudara-saudara kita di Palestina. Kali ini, muncul gagasan absurd dari Donald Trump yang mengusulkan relokasi warga Gaza keluar dari tanah air mereka sendiri. Ini bukan sekadar kebijakan biasa, melainkan penghinaan terhadap hak asasi manusia dan upaya terang-terangan untuk menghapus keberadaan Palestina dari peta dunia.
Kita harus berani menolak gagasan ini! Palestina bukan hanya sekadar tanah, tetapi juga amanah dari Allah yang Maha Segalanya. Dengan jumlah penduduk yang hanya sekitar 13 juta jiwa, Palestina tetap teguh mempertahankan hak mereka, melawan penjajahan zionis yang kejam dan tidak berperikemanusiaan. Mereka telah berkorban darah, jiwa, dan segalanya untuk mempertahankan hak-hak mereka, dan kita sebagai saudara seiman, sebagai manusia yang memiliki nurani, berhutang budi kepada mereka.
Berdiam diri bukanlah pilihan! Kita harus bergerak, sekecil apa pun usaha kita. Alhamdulillah, kita sudah mulai menyusun langkah-langkah untuk membantu saudara-saudara kita, termasuk dengan inisiatif menerima mahasiswa Palestina agar mereka bisa mendapatkan pendidikan dan memperkuat masa depan mereka. Dengan ilmu, mereka bisa bangkit dan melawan ketidakadilan dengan cara yang lebih kuat dan strategis.
Kita yakin, siapapun yang menzalimi rakyat Palestina akan hancur dengan sendirinya. Sejarah telah membuktikan bahwa kekuasaan yang berdiri di atas darah dan air mata tidak akan bertahan lama. Kita mungkin tidak memiliki pasukan bersenjata, tapi kita punya lebih dari itu: pasukan doa, solidaritas, dan tentara Allah yang tak terlihat. Dengan keyakinan ini, kita harus terus melawan, membantu, dan bersatu dalam perjuangan menyelamatkan bumi Palestina sesuai dengan kemampuan kita masing-masing.
Jangan pernah kendur! Semangat ini harus terus menyala. Palestina bukan hanya tentang bangsa mereka, tapi tentang kemanusiaan, tentang keadilan, dan tentang amanah yang harus kita jaga. Mari terus bersuara, terus bergerak, dan terus mendukung perjuangan Palestina. Allah bersama kita!
#SavePalestine #FreeGaza #StandWithPalestine #PrayForPalestine #JusticeForPalestine #SolidarityWithPalestine #StopGenocide